No image available for this title

Skripsi

Perancangan Board Game Roket Amal Seabagai Media Pembelajaran Berbasis Islamiyah Pada Sekolah Dasar Negeri Tugu 10 Depok Agar dapat Belajar Aktivitas Keislaman Sejak Dini



Pembimbing : Win Rico

ABSTRAK :
Penelitian Tugas Akhir ini bertujuan untuk merancang media pembelajaran interaktif berbentuk Board Game Islami bernama Roket Amal untuk siswa Sekolah Dasar Negeri Tugu 10 Depok, khususnya kelas 1-3. Perancangan dilakukan sebagai respon atas minimnya pemahaman keislaman pada siswa sekolah negeri serta kurangnya media pembelajaran yang menarik dan sesuai usia. Metode yang digunakan meliputi observasi, wawancara dengan guru tahfidz, dan studi literatur. Board Game dirancang dengan memodifikasi konsep ular tangga, dilengkapi dengan visual bertema luar angkasa, ilustrasi Islami, serta kartu soal edukatif yang memuat materi akhlak, ibadah, doa harian, dan kisah nabi. Permainan ini tidak hanya melatih pemahaman keislaman, tetapi juga mendorong interaksi sosial, kerja sama, dan kompetisi yang sehat. Visualisasi cerah, karakter anak-anak, dan elemen edukatif dalam permainan ini dirancang untuk meningkatkan minat belajar agama secara kontekstual dan menyenangkan. Hasil perancangan menunjukkan bahwa Roket Amal dapat menjadi solusi media pembelajaran Islami yang efektif dan aplikatif bagi siswa usia dini.

Kata kunci : Board Game, Media Pembelajaran, Nilai Keislaman, Anak Usia Dini, Desain Komunikasi Visual


Ketersediaan

2D-25.15SKR 015 DKV 2025PerpustakaanSedang Dipinjam (Jatuh tempo pada2026-04-07)

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SKR 015 DKV 2025
Penerbit FIKOM UPI YAI : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
92 hlm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
2154190032
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this