No image available for this title

SKR Public Relation 2017

Pola Komunikasi Guru Dalam Memotivasi Belajar Murid (Studi Pada Kegiatan Ujian Sekolah Dan Madrasah Berstandar Daerah Di SDN Kayumanis 02 Petang)



Dosen Pembimbing : Dr. Syarifuddin S. Gassing, M.SirnrnDalam dunia pendidikan komunikasi merupakan unsur yang sangat penting terutama pada kegiatan proses pembelajaran yang memiliki tujuan utama yaitu untuk mengarahkan para peserta didik menjadi lebih baik dengan cara mengajar, mendidik dan memotivasi. Dengan komunikasi dapat tercapai tujuan pengajaran dan pendidikan dimana murid dapat menyelesaikan dengan sukses tugas belajarnya, begitu pula guru dapat berhasil dalam tugasnya untuk mengajar dan mendidik muridnya sesuai dengan tujuan yang hendak dicapai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pola Komunikasi Guru dalam Memotivasi Belajar Murid Pada Kegiatan Ujian sekolah dan madrasah berstandar daerah (USMBD) di SDN Kayumanis 02 Petang.rnPada penelitian ini menggunakan Teori Hierarki Kebutuhan Abraham Maslow yaitu teori yang berpendapat bahwa seseorang berperilaku karena adanya dorongan untuk memenuhi bermacam-macam kebutuhan dan kebutuhan manusia tersusun dalam suatu jenjang. Konsep pada penelitian ini yaitu pola komunikasi satu arah, pola komunikasi dua arah dan pola komunikasi multi arah.rnJenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan metode studi kasus. Penelitian melalui tahapan observasi, wawancara dengan narasumber yang berperan terhadap penelitian dan menggunakan teknik keabsahan data triangulasi sumber.rnHasil penelitian ini menunjukan bahwa pola komunikasi yang digunakan yaitu pola komunikasi dua arah dengan melalui metode tanya jawab. Dalam memberikan motivasi belajar kepada murid kelas 6 di SDN Kayumanis 02 Petang guru dan kepala sekolah melakukan dengan cara menasehati, memberikan pujian, membuat suasana kelas yang nyaman dan memberikan reward.rnrnKata Kunci : Pola Komunikasi Guru, Motivasi Belajar


Ketersediaan

2P-17.41Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SKR 041 PR 2017
Penerbit FIKOM UPI YAI : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
1364190300
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this