Detail Cantuman
Advanced SearchSKR Broadcast 2017
Penggunaan Bahasa Isyarat Dalam Berkomunikasi Pada Penyandang Tunarungu (Studi Pada Komunikasi Bambu Tuli Di Bekasi)
Dosen Pembimbing : Dr. Hj. Nur Idaman, M.SirnrnDalam hal berkomunikasi, tunarungu mengalami hambatan dalam gangguan pendengaran sehingga menyebabkan terhambatnya perkembangan bicara dan bahasanya. Salah satu upaya agar penyandang tunarungu dapat berkomunikasi antara sesama penyandang tunarungu, maupun antara penderita tunarungu ke orang normal lainnya adalah menggunakan bahasa isyarat. Penelitian ini bertujuan yang untuk mengetahui bagaimana penggunaan bahasa isyarat dalam berkomunikasi dikalangan penyandang tuna rungu. Karena pada dasarnya tidak semua orang mengerti dan memahami bagaimana cara berkomunikasi menggunakan bahasa isyarat.rnTeori yang digunakan dalam penelitian ini adalah: Teori Interaksionisme Simbolik dan dengan teori pendukung seperti bahasa isyarat, komunikasi, komunikasi nonverbal, dan tunarungu.rnPendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif menggunakan metode studi kasus dan bersifat deskriptif yaitu menggambarkan hasil penelitian. Teknik pengumpulan data dengan wawancara mendalam dan observasi serta di dukung oleh studi kepustakaan dan internet yang digunakan untuk meneliti serta menjelaskan bagaimana aspek dari individu atau kelompok secara sistematis. Teknik pemeriksaan keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan teknik authenticity.rnDari hasil analisis diperoleh hasil Penggunaan bahasa isyarat / nonverbal dalam berkomunikasi di kalangan penyandang tunarungu pada Komunitas Bambu Tuli. Kesimpulan pada penelitian ini adalah penggunaan bahasa isyarat pada penyandang tunarungu lebih banyak menggunakan bahasa isyarat, kedekatan jarak (proxemik) sangat diperlukan ketika berkomunikasi dengan penyandang tunarungu, peyandang tunarungu lebih memilih menggunakan BISINDO dalam berkomunikasi karena lebih mengedepankan isyarat tanagan dan ekspresi wajah sehingga lebih mudah dalam penerapannya, penyandang tunarungu lebih banyak menggunakan visual untuk menangkap setiap pesan yang mereka terima.rnrnKata Kunci : Bahasa isyarat, Interaksionisme simbolik, Tunarungurn
Ketersediaan
2B-17.18 | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
SKR 018 BRO 2017
|
Penerbit | FIKOM UPI YAI : Jakarta., 2017 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
1264190238
|
Klasifikasi |
-
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain